Tarian Mandau Kalimantan Tengah

Tarian Mandau Kalimantan Tengah
Tarian Mandau Kalimantan Tengah

Jumat, 31 Agustus 2012

DINKES STOK 3000 MASKER


PALANGKA RAYA–Untuk mengantisipasi dan mengurangi penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) di Kota Palangka Raya, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palangka Raya telah menyediakan sebanyak 3000 masker untuk warga yang memerlukan, hal tersebut mengingat tingginya kasus penyakit ISPA pada bulan sebelumnya.

“Sekarang ini ada sekitar 3000 masker yang dipersiapan menghadapi musim ekstrim seperti ini, kemudian ini penggunaannya tidak sembarangan, akan tetapi harus disesuaikan dengan kriteria yang ada, mulai dari lansia, bayi dan untuk orang dewasa,” kata Kepala Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan (PMK) Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya Holly G Sindhi beberapa waktu lalu.  

Sementara mengenai penyakit ISPA, lanjut Holly, sampai Agustus tahun ini telah mengalami penurunan, hal itu berdasarkan laporan setiap minggu dari Puskesmas yang ada di Kota Palangka Raya ini.     

“Memang kita setiap minggunya ada menerima laporan dari Puskesmas dan berdasarkan laporan tersebut sampai minggu ketiga ini ada sekitar 600 kasus penyakit ISPA yang kita terima. Nah, berdasarkan data tersebut jelas penyakit ISPA di Kota Palangka Raya mengalami penurunan dari Bulan sebelumnya yang menjacapai 900 kasus,” ungkapnya.  

Ditambahkan Holly, untuk ISPA ini kemungkinan tidak akan ada peningkatan lagi, dan dari Dinkes sendiri telah melakukan berbagai untuk mencegahnya, salah satunya adalah dengan imbauan untuk menggunakaan masker ketika kabut asap dan harus bias menjaga ketahanan tubuh.

 "Untuk penyakit ini paling banyak menyerang para balita dan orang tua,hal itu dikarenakan ketahanan tubuhnya lemah sehingga mudah terserang penyakit ini. Dan penyabab utama penyakit ini adalah dikarenakan cuaca saat ini yang ekstrim, kemudian musim hujan dan adanya asap,” jelasnya. (ala)