Perayaan Hari Jadi ke X Gudep 01.007.008
KS Tubun SMAN-2
PALANGKA RAYA - Dalam rangka merayakan hari Gugus Depan (Gudep) 01.007.008
KS Tubun SMAN-2 Palangka Raya pada 2012, yang bertajuk Lomba Kreativitas Seni
dan Patriotisme Pramuka (Lokanira) X. Jumat
(2/3) kemarin, telah memasuki kegiatan pendirian tenda di Lapangan SMAN-2 Jalan
KS Tubun Palangka Raya.
Pada
Lokanira yang ke 10 tahun 2012 diikuti oleh 200 peserta penggalang dan 140 orang
pesaerta dari penegak. Dari keduannya masing-masing dibagi menjadi 10 kelompok.
Ketua Harian Majelis Gugus Depan 07-08 KS Tubun Deminesi mengatakan,dari sekian
banyak peserta yang mengikuti terbagi menjadi 34 sangga atau regu.
“Jadi
untuk peserta penggalang yang 200 itu, kami bagi menjadi 20 sangga dan setiap
sangganya terdapat 10 orang. Begitupula dengan pengeka kita akan bagi menjadi 14
sangga yang mana setiap sangganya terdiri dari 10 orang juga,”kata Deminesi kepada
Kalteng Pos saat mengawasi pendirian tenda kemarin.
Ditambahkannya,
Lokanira merupakan agenda tahunan untuk memperingati hari ulang tahun Gugus
Depan (Gudep). “Setiap tahunnya selalu kita laksanakan dan memang seperti biasa
pada Februari atau Maret kegiatan semacam ini kita gelar. Namun kami juga
menyesuaikan dengan waktu belajar pesertanya baik yang penggalang dan pengeka,”ujar
wanita yang juga Pengurus Kwartir Daerah (Kwarda) 15 Kalimantan Tengah itu.
Kemudian
Demnesi menuturkan, kegiatan Lokanira X merupakan tempat anggota pramuka untuk
mempererat tali silaturahmi dan pererat persaudaraan sesama anggotanya. “Kita
mengharapkan melalui kegiatan ini bisa menumbuhkan karakter anak bangsa untuk berbudi
pekerti yang baik, dan bisa saling menghormati antar sesamanya. Serta dapat
melaksanakan kegiatan kepramukaan yang seutuhnya,” harapnya.
Sementara
Pembina Gudep 07-08 KS Tubun Sapuani mengatakan, sejak dimulainya kegiatan telah
digelar beberapa kegiatan diantaranya Latihan Keterampilan Baris Berbaris.
“Kegiatan pertama yang sudah dilakukan adalah LKBB dan Upacara Penggalang dan
Penegak, nah untuk hari ini (kemarin) peserta mendirikan tenda untuk kemah,” kata
Sapuani kemarin.
“Setelah
LKBB dan yang lainnya ada beberapa perlombaan lagi diantaranya lomba cerdas
tangkas, hasta karya penggalang peragaan busana pramuka tari-tarian daerah
serta beberapa perlombaan lain,”ucap pria yang kerap di sapa Cecep ini.
Ditambahkannya
pada kegiatan yang akan berakhir Minggu 4 Maret besok akan dilaksanakan lagi
beberap kegiatan. “Minggu pagi (besok red) ada kegiatan bela Negara dan kami rencananya akan menggundang dari
Kodim Polres untuk menjadi pembicaranya,” ujarnya.
Sementara
dilapangan peserta penggalang dan penegak sekitar pukul 09 : 00 WIB memulai mendirikan
tendanya, dan disela-sela kegiatan Pembina Gudep Sapuani mengatakan sedikit ada
kendala karena lapangan tempat melakukan pendirian tenda sebaiannya tergenangi
air karena hujan, namun anak-anak pramuka tetap melanjutkan pendirian,
sebagainya melakukan penimbuanan ditempat-tempat yang tergenangi air. (ala)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar